Jumat, 07 Januari 2011

About a UG site Fiture

Umumnya di setiap Universitas memiliki Website atau situs yang menerangkan bagaimana Visi dan Misi sebuah Universitas . Juga seperti hal-hal lain yaitu sejarah dibangunnya sebuah Universitas , fakultas apa saja yang didirikan , fasilitas yang ada di universitas itu dan lain-lain .

Seperti yang ada terdapat website yang akan saya bahas, yaitu website Universitas dimana saya menuntut ilmu. Ilmu yang untuk kita cari untuk menambah wawasan . Di website Gunadarma ada berbagai macam fitur yang dapat kita manfaatkan, seperti informasi seputar sejarah universitas ini dibangun, misi dan visi yang dipakai , fasilitas yang terdapat di Gunadarma, kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa (extrakulikuler), community yang dibuat para mahasiswa, data para dosen, data para mahasiswa dan masih banyak lagi .

Beberapa fitur akan saya jelaskan , mungkin tidak semuanya .



BAAK adalah biro yang menangani segala sesuatu yang berkaitan denganpenyelenggaraan kegiatan belajar-mengajar dan administrasi akademik bagi seluruh mahasiswa Universitas Gunadarma .
BAAK bisa kita gunakan untuk melihat jadwal kuliah, daftar mengajar para dosen, kalender akademik selama 1 tahun (dua semester), jadwal pelayanan loket BAAK, daftar ulang, situs SAP dan lain-lain.

LIBRARY
    Situs ini ditujukan untuk anggota Perpustakaan Universitas Gunadarma secara khusus dan masyarakat pada umumnya. Layanan-layanan jarak jauh disediakan pada situs ini untuk memberikan kemudahan bagi pengguna jasa Perpustakaan Universitas Gunadarma untuk meningkatkan pengetahuannya.

    Perpustakaan UG merupakan unit yang berfungsi memberikan pelayanan informasi kepada mahasiswa, dosen dalam melaksanakan tugas-tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mencakup pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Perpustakaan UG dilengkapi dengan beragam bahan pustaka yang terdiri dari buku literatur baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris, majalah, jurnal ilmiah serta buku ilmu pengetahuan lainnya. Fasilitas Perpustakaan Universitas Gunadarma digunakan oleh mahasiswa, dosen, karyawan dan alumni Universitas Gunadarma. 

    Perpustakaan UG untuk program profesional dan sarjana terletak beberapa lokasi kampus yaitu dikampus D - depok , kampus E - kelapa dua,kampus J - KalimalangAkademi Kebidanan serta perpustakaan program pasca sarjana terletak di kampus C - kenari . Sedangkan perpustakaanaudio visual dan Jurnal Elektronik terdapat di kampus depok. Dan semua cabang perpustakaan universitas gunadarma menggunakan sistem informasi perpustakaan yang terintegrasi satu sama lain. 



      UG Community karena adanya kesamaan identitas, ingin berbagi, peduli dan partisipasi serta adanya minat yang sama, baik itu mahasiswa, dosen dan juga alumni kita berbagi informasi .
      Di situs ini terdapat fitur UG-radio , UG-tube, UG-blog dan lain-lain. Dijamin menambah wawasan dan kreatifitas kita .

      UG Conference
         UG conference atau yang lebih sering kita sebut UG seminar adalah situs yang menginformasikan kepada para mahasiswanya untuk dapat melihat jadwal seminar yang diadakan oleh Kampus. Disini kita bisa melihat jadwal seminar , mendaftar dan melihat seberapa menariknya untuk kita hadiri.

          Fungsi dari situs Wartawarga ini sendiri adalah sebagai wadah posting bagi para mahasiswa UG yang ingin berbagi pengalaman , artikel, tulisan dan sebagainya. Terdapat berbagai macam kategori yang bisa kita pilih seperti Adat Istiadat, Cerpen, Fashion , Hobi, Karya Ilmiah, Musik, Kuliner, Pendidikan , Puisi, Olahraga, sastra, Tokoh dan lain-lain.
          Kelebihan dari semua situs yang disediakan di UG adalah selalu memudahkan akses para mahasiswanya. Lebih cepat, mudah dan instan mendapatkan informasi. Semua dapat di akses melalui website ini .

          Tapi kekurangannya tentu saja pada koneksi dan kelancaran mengakses , seperti masih seringnya terjadi galat atau error pada website sehingga tidak selalu dan setiap saat dapat dimanfaatkan .
          Demikian post saya untuk fitur dari UG site ini. Semoga post saya bermanfaat dan dapat membantu kalian yang ini menjelajahi UG website :)

          Tidak ada komentar:

          Posting Komentar